LIMA POLA KALIMAT INDUKSI/INDUKTIF

A. GENERALISASI

Judul : Sekilas Perkembangan Internet Di Indonesia
Disadari betul bahwa perkembangan teknologi yang disebut internet, telah mengubah pola interaksi masyarakat, yaitu; interaksi bisnis, ekonomi, sosial, dan budaya. Internet telah memberikan kontribusi yang demikian besar bagi masyarakat, perusahaan / industri maupun pemerintah. Hadirnya Internet telah menunjang efektifitas dan efisiensi operasional perusahaan, terutama peranannya sebagai sarana komunikasi, publikasi, serta sarana untuk mendapatkan berbagai informasi yang dibutuhkan.

Note : pada kalimat diatas menerangkat bahwa internet dapat merubah semua interaksi masyarakat yang bersifat umum dan merangkat fenomena yang akan terjadi.

B. HIPOTESA

Pengertian : Silogisme hipotesis yaitu Silogisme yang terdiri atas premis mayor yang berproposisi konditional hipotesis.

Contoh :
My : jika tidak ada uang manusia sangat kesulitan tuk memenuhi kebutuhan hidupnya Mn : Uang tidak ada K : jadi, manusia akan kesulitan tuk memenuhi kebutuhan hidupnya

C.KASUALITAS

1. Menyatakan SEBAB – AKIBAT

“Belajar menurut pandangan tradisional adalah usaha untuk memperoleh sejumlah ilmu pengetahuan“. “Pengetahuan“ mendapat tekanan yang penting, oleh sebab pengetahuan memegang peranan utama dalam kehidupan manusia. Pengetahuan adalah kekuasaan. Siapa yang memiliki pengetahuan, ia mendapat kekuasaan.

2. Menyatakan AKIBAT – SEBAB

“Dewasa ini kenakalan remaja sudah menjurus ke tingkat kriminal. Remaja tidak hanya terlibat dalam perkelahian-perkelahian biasa, tetapi sudah berani menggunakan senjata tajam. Remaja yang telah kecanduan obat-obat terlarang tidak segan-segan merampok bahkan membunuh“. Hal ini disebabkan kurangnya perhatian dari orang tua, pengaruh masyarakat, dan pengaruh televisi dan film yang cukup besar.

D. ANALOGI

Analogi adalah penalaran induktif dengan membandingkan dua hal yang banyak persamaannya. Berdasarkan persamaan kedua hal tersebut, Anda dapat menarik kesimpulan.

Contoh :
Para atlet memiliki latihan fisik yang keras guna membentuk otot-otot yang kuat dan lentur. Demikian juga dengan tentara, mereka memerlukan fisik yang kuat untuk melindungi masyarakat. Keduanya juga membutuhkan mental yang teguh untuk bertanding ataupun melawan musuh-musuh di lapangan. Oleh karena itu, untuk menjadi atlet dan tentara harus memiliki fisik dan mental yang kuat.

E. INDUKSI DALAM METODE EKSPOSISI

Judul : Best Value Wireless Dual Band Gigabit Routers
Dengan memilih wireless router terbaik dengan dukungan dual band dan gigabit, agar memberikan value terbaik pertama anda perlu mempertimbangkan dual band itu sendiri apakah selectable atau simultaneous. Kalau selectable, pada dasarnya router tersebut adalah single band. Anda sendiri yang memilih router tersebut untuk beroperasi pada band 2.4GHz atau 5 GHz. Jadi jika client wireless anda campuran dari perangkat berbasis 2.4 dan 5GHz, maka anda tidak bisa mengusung mereka semua secara bersamaan. Kecuali memang anda memerlukan jaringan dengan basis 5GHz semuanya, maka anda pilih yang selectable dual band gak apa. Dengan beroperasi pada 5GHz, maka anda mempunyai jaringan yang bersih dari gangguan interferensi dan cepat sebut saja D-Link DIR-665.

Note : pada kalimat di atas menyimpulkan bahwa jika memakai wireless router, pasti mendapaikan nilai value yang baik dan memberikan berbagai keterangan tentang hal tersebut.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "LIMA POLA KALIMAT INDUKSI/INDUKTIF"

Posting Komentar